Berita

Drama Kolosal Meriahkan Apel Milad Muhammadiyah Ke-109 Tahun

Senin, 22 November 2021 / Berita

Kamis (18/11/2021), Muhammdiyah menggenapkan usianya ke-109 tahun dalam hitungan miladiyah. Perjalanan panjang organisasi Islam besar ini menorehkan banyak karya. Mulai dari bidang kesehatan, sosial, bahkan pendidikan. Seperti yang dilakukan oleh SMP Muhammadiyah 1 Alternatif (Mutual) Kota Magelang, didalam memperingati milad kali ini menyelenggarakan apel sebagai bagian dari menghargai sejarah.

Dalam amanatnya, Wasi'un selaku Kepala Sekolah yang menjadi pembina apel mengatakan bahwa Muhammadiyah itu besar. Amal Usahanya ribuan. Maka pantas kalau diusia 109 tahun tetap kokoh.

"Semakin usianya bertambah, Muhammdiyah justru semakin menampakkan kehebatannya. Dari Sabang sampai Merauke, Muhammdiyah ada dan hadir dalam kebermanfaatan", ujarnya dihadapan para siswa-siswi SMP Mutual.

Dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan seperti tetap memakai masker, Wasi'un juga memberikan beberapa pertanyaan dengan hadiah. 

"Siapa yang tahu nama kecil Kyai Dahlan", teriaknya.

Bahkan, pria berbaju batik nasional Muhammadiyah ini bertanya, berapa jumlah Amal Usaha Muhammadiyah bidang pendidikan di Kota Magelang.

Selain apel, kegiatan ini juga dimeriahkan dengan adanya penampilan drama kolosal bertemakan sejarah berdirinya Muhammadiyah. 

Persembahan drama ini diperankan oleh para siswa-siswi yang tergabung dalam Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) Ranting SMP Mutual.

Semua mata terbelalak. Asik melihat penampilan para aktor yang dengan lihai mainkan perannya.

Chaisa, Ketua IPM SMP Mutual saat ditanya tentang perasaan saat menunjukkan performanya dalam milad Muhammadiyah Ke-109 ini cukup senang. Menurutnya, selain kembali belajar sejarah, dirinya dan teman-temannya dapat mempersembahkan sebuah karya dihari kelahiran Muhammadiyah.

"Senang. Meskipun kita latihan hanya 5 hari. Kita tetap tampil maksimal", tuturnya.

Selain drama kolosal, acara ini juga diwarnai dengan pemotongan tumpeng oleh kepala sekolah yang diberikan kepada wakil kepala sekolah dan perwakilan siswa.

    Kirim Komentar