Berita

Mutual Goes To School, SMP Mutual Gelar Outbound Bersama SD Muhammadiyah Parakan

Jumat, 04 Maret 2022 / Berita

Promosi itu sepanjang waktu. Tidak ada kata menunggu apalagi jelang Penerimaan Peserta Didik Baru. Demikian diungkapkan oleh Wasi'un selaku Kepala SMP Muhammadiyah 1 Alternatif (Mutual) Kota Magelang diruang kerjanya saat ditemui awak media. 

Dirinya menyampaikan bahwa PPDB SMP Mutual tahun ajaran 2022/2023 sudah tutup sejak bulan Desember 2021. Namun, promosi mengenalkan SMP Mutual kepada masyarakat tetap jalan. 

"Salah satu bentuk kerjasama dan membangun komunikasi yang baik dengan mitra sekolah adalah kunci untuk merawat sinergi dengan sekolah yang menjadi bagian dari promosi lembaga", katanya.

Seperti yang dilakukan kali ini, bersama SD Muhammadiyah Parakan Temanggung, SMP Mutual mengadakan outbound bersama. 

"Ini bentuk membangun komunikasi agar tetap terjaga dalam mempromosikan sekolah", tuturnya.

Nurul Fadhilah selaku Ketua Tim PPDB SMP Mutual mengatakan bahwa dirinya dan tim melaksanakan kegiatan bareng Outbound kelas VI SD Muhammadiyah Parakan Temanggung di Sinsu Park Wonosobo.

"Tim kami memfollow up atas permintaan dari sekolah mitra. Kita diminta memberikan outbound sehingga dapat mengenalkan SMP Mutual kepada anak-anak", ujarnya.

Kepala SD Muhammadiyah Parakan Temanggung, Darti menyampaikan terimakasih atas sinergi SMP Mutual yang sudah memfasilitasi trainer outbound kepada siswa-siswi kelas VI. Menurutnya, dengan kegiatan seperti dapat menjalin silaturahmi yang baik.

"Kebetulan kami sedang membuat buku kenangan kelas VI. Sekalian kami minta SMP Mutual untuk mengenalkan kepada anak-anak. Meskipun beberapa anak-anak kami sudah mendaftar di SMP Mutual", pungkasnya.

    Kirim Komentar