Berita

Sabtu, 03 Agustus 2019 / Berita
Siapa yang tak kenal pisang? Bagi sebagian orang, pisang menjadi buah yang sudah familiar dan biasa kita jumpai. Selain dagingnya yang enak dikonsumsi, ternyata pisang mempunyai bagian lain yang dapat dimanfaatkan. Salah satu bagian tersebut adalah kulitnya. Kulit pisang mempunyai manfaat baik untuk perawatan kulit. Hal ini menjadikan siswa SMP Muhammadiyah 1 Alternatif (Mutual) Kota Magelang terinspirasi untuk memanfaatkan kulit pisang dalam penelitiannya yang terwadai dalam club ekstrakurikuler Karya Ilmiah Remaja (KIR).
 
Ekstrakurikuler KIR merupakan salah satu wadah para siswa SMP Mutual Kota Magelang yang mempunyai hobby dan potensi dalam bidang riset. Dengan penelitian dan eksperimen itulah mereka mengasah kemampuaannya dalam berfikir. Salah satu eksperimen yang saat itu menjadi percobaan dan sukses adalah pemanfaatan kulit pisang menjadi pelembab kulit. Kesuksesan tersebut ia ajukan dalam lomba karya ilmiah pelajar yang diselenggarakan oleh Balitbang Kota Magelang beberapa waktu yang lalu.
 
Saat ditemui suryawarta.com, tim yang terdiri dari 3 orang yaitu Felicia lintang, Karuma Naja, dan Moh Cicco menjelaskan bahwa dalam kulit pisang mengandung vitamin B6, B12, B komplek, zat mangan, antioksidan, fosfor, yang itu dibutuhkan oleh kulit. Mereka menambahkan, dalam pembuatan pelembab dari ekstrak kulit pisang tersebut dibutuhkan bahan pendukung seperti  glyserin, aquades, madu, minyak zaitu, minyak kelapa, essen cemawar, talc, alkohol.
 
Falecia Lintang selaku ketua tim menambahkan bahwa mula-mula kulit pisang dipotong kecil-kecil dan dikeringkan. Selanjutnya potongan kulit pisang yang sudah kering diblander sehingga mendapatkan bentuk serbuk dan baru dilakukan eksperiment pencampuran dengan bahan lainnya.
“Proses eksperimen pembuatan pelembab dari ekstrak kulit pisang tersebut tentu dikerjakan secara kelompok dengan didampingi pengasuh ektra KIR yaitu bapak Anjar”, ucapnya.
 
Tim KIR SMP Mutual saat menjelaskan proses eksperimen kepada suryawarta.com
Wasiun, M. PdI selaku kepala SMP Mutual merasa bangga atas prestasi yang diraih oleh siswanya sehingga dapat mengharumkan nama sekolah. Lebih lanjut ia menambahkan bahwa sekolah selalu mendorong dan memotivasi siswanya untuk terus mengenali dan mengembangkan potensinya. Terlebih, menurutnya peminat ekstrakurikuler KIR tidak banyak yang mengikuti.
 
“Alhamdulillah, suatu kebanggaan dari siswa siswi yang ikut lomba karya ilmiah pelajar yang diselenggarakan oleh Balitbang Kota Magelang dengan membawa pulang juara II. Teruslah semangat dan berlatih hingga benar-benar menjadi peneliti hebat”, pungkasnya.

    Kirim Komentar