Meskipun tahun ini Ujian Nasional menjadi tahun terakhir, namun kesempatan untuk medapatkan hasil yang terbaik tak mau dilewatkan oleh SMP Muhammadiyah 1 Alternatif (Mutual) Kota Magelang. Ini dibuktikan dengan program tim sukses kelas IX yang terus mencari formulasi untuk lulusan yang akan datang.
Sabtu-Ahad (22-23/02), para siswa kelas IX diberikan kegiatan training motivasi dan malam bina iman dan taqwa (Mabit) dengan menginap disekolah selama satu malam. Kegiatan tersebut salah satu cara tim sukses kelas IX dalam menyiapkan semangat dan mental yang kuat dalam menyambut Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK).
Kegiatan diawali pkl. 16.00 WIB dengan dibuka langsung oleh kepala sekolah dan memberikan arahan seputar UNBK. Selain itu, para siswa juga diberikan kajian dan diajak bangun malam untuk tahajud. Selain itu, acara inti dari kegiatan ini adalah training motivasi yang disampaikan oleh Kak Damar yang merupakan aktifis peduli anak dan juga owner kampung dongeng.
Wasi'un, M. PdI selaku kepala sekolah merasa bangga dengan semangat para bapak ibu guru yang totalitas dalam membesarkan SMP Mutual. Salah satunya adalah program tim sukses kelas IX yang sudah mulai jalan.
"Acara ini menjadi acara perdana dalam kegiatan training motivasi yang nantinya akan dilaksanakan setiap sabtu malam ahad oleh tim sukses kelas IX dalam menyiapkan kesiapan mental siswa untuk terus semangat dan percaya diri", ucapnya.
Pada kesempatan yang sama, lelaki yang juga menjabat sebagai ketua Pemuda Muhammadiyah Kota Magelang ini berharap dengan program tersebut dapat membuka cakrawala siswa dalam menghadapi ujian nasional. Namun, tidak hanya itu, kegiatan motivasi ini juga diharapkan mampu memyeimbangkan spiritualitas siswa dan ikhtiar siswa dalam menggapai targetnya.
|
Foto : Wasi'un, M. PdI (kepala SMP Mutual) memberikan arahan kelas IX dalam rangka program tim sukses UNBK SMP Mutual Kota Magelang |
"Kita tanamkan bahwa sukses bukan hanya sekedar ikhtiar belajar. Namun, ada peran spiritual untuk mengetuk takdir Allah. Sehingga, ketika kegiatan ini ada sesi tahajud dan pendampingan agar para siswa dapat berdoa secara serius dan khusu", tambahnya.
Nurul Fadhilah, S. Pd yang juga menjadi salah satu tim sukses kelas IX SMP Mutual mengatakan bahwa selain pendampingan belajar seperti jam tambahan mata pelajaran ujian nasional, bekerjasama dengan bimbingan konseling untuk program home visit nantinya. Sehingga, kadang masalah anak bukan sekedar tidak semangat. Namun, ada kronologi masalah yang memang dibawa dari rumah.
Kirim Komentar